Bab 22
"cleo.. Maafkan aku!!" ucap lembut dari bibir wisnu. "sudahlah!! Kamu pulang saja sudah menenangkan hatiku!" ucap cleo sambil menghapus air matanya.Cleo tersenyum dan menatap wisnu dengan tatapan yang memukau,sehingga membuat wisnu tampak malu dihadapannya. "masuklah!! Rumahku adalah rumahmu juga!" ucap cleo.Namun,wisnu merenung.Kemudian dia berkata "apakah aku masih diterima sebagai keluarga??" ujarnya. "kalau begitu,masuklah!! Kau aku anggap tamu kehormatanku!!" ucap cleo dengan santunnya,sambil mempersilahkan wisnu masuk.
Setelah hampir 30 menit perjalanan,andhika,rena,ikey,stella,dan ayu sampai dirumah panda.Mereka berlima sempat kaget karna melihat rumah yang begitu besar dan mempesona. "astaga.. Rumah yang besar!!" ucap stella dengan kagetnya.Mereka melihat ada seorang pria sedang menyirami tanaman dipekarangan rumah panda.Andhika keluar dari mobil dan bertanya kepada tukang kebun itu.
Keempat gadis yang cantik itu,memperhatikan dari dalam mobil.Tak lama kemudian,andhika pun masuk kembali kedalam mobil. "gmana? Benerkan ini rumahnya panda?" ucap stella. "ini memang rumah panda.. Tapi,skarang panda gak ada disini.." ujar andhika. "hah! Trus,skarang dia ada dimana??" saut rena dengan penasarannya. "udah 3 hari panda dirawat dirumah sakit karna penyakit demam berdarah!!" ucap andhika. "hahh!!!" saut kompak mereka berempat. "dhika! Kamu tau panda dirawat dimana??" tanya ikey. "ya.. Skarang ayo kita kesana.." ujar andhika sambil kembali menjalankan mobilnya.
Pukul 6 sore,didaerah bandung.Pak sony sedang duduk santai dihalaman depan sebuah universitas ternama dibandung.Lalu tiba-tiba ada seorang pria tua mendekatinya sambil membawa sebuah map. "ah! Profesor.. Bagaimana??" tanya pak sony. "hasil yang memuaskan!! Semua dosen setuju dengan hasil kerjamu.." jawab profesor itu. "terima kasih pak!!" ucap sony dengan bahagianya. "besok kamu sudah boleh pulang kejakarta.. Karna,tugas kamu telah selesai sebelum waktunya.." ujar profesor itu.setelah sempat sungkeman dengan profesor itu,pak sony pamit.Dalam hatinya dia berkata "aku lulus S2 sebelum waktunya... Mengagumkan!!!" ujarnya.
Dilain tempat disebuah apartement masih didaerah bandung.Kinal sedang membereskan semua baju dan perlengkapan lainnya.Sendy juga ada diapartement itu bersama kinal. "kinaal.. Kamu yakin mau kejakarta?? Memangnya kamu pernah kesana??" tanya sendy. "belum!! Tapi,aku akan tetap berusaha dan optimis!!" ucap kinal dengan semangatnya. "aku kenal kamu sejak kecil!! Kamu memang bersemangat untuk melakukan apapun!! Seperti menjadi model.. Apa kamu gak memikirkan matang-matang?? Banyak majalah-majalah yang mau membayar kamu!!" ucap sendy.
"tapi,bukan tubuhku sendy!!" tegas kinal.Sendy memperhatikan wajah kinal yang teramat serius menghadapi kemelut hidup ini. "terus,kamu kejakarta,kamu mau tinggal dimana??" tanya sendy. "aku sudah sewa sebuah apartement dijakarta! Ayahku juga sudah mendaftarkanku kesebuah sekolah dijakarta.. Dan aku juga sudah menyetujuinya.." kata kinal.
Sendy tersenyum. "ok! Klo itu mau kamu! Aku akan temani kamu kemana pun itu.." ujar sendy.Sendy tersenyum menatap kinal . "kamu kenapa??" tanya kinal. "gak! Gak kenapa-kenapa kok! Cuma lucu aja!! Kamu itu kecilnya cengeng tapi,gedenya minta ampun semangatnya!! Dasar!!" ujar sendy. "udah jangan ngeluh terus!! Bantuin dong!!" ucap kinal. "iya.. Iya..." saut sendy.
Pukul 7 malam,mobil andhika sampai disebuah rumah sakit didaerah jakarta selatan.Stella,dhike,rena,dan ayu pergi duluan untuk menjenguk panda dan andhika akan menyusul setelah dia memarkirkan mobilnya terlebih dahulu.Setelah bertanya kepada resepsionis,mereka langsung menuju tempat panda dirawat.
Sesampainya disana mereka kaget melihat frieska yang sedang asyik bercanda dengan panda. "panda!!" teriak ikey. "teman-teman!! Kalian menjengukku.." ucap panda sambil terharu. "kami datang karna khawatir! Selama 3 hari kamu tidak sekolah dan tanpa keterangan pula!!" ucap ikey. "thanks ya! Kalian memang sahabatku!!" ucap panda.
"panda!!!" seru andhika. "dhika,kamu juga datang menjenguk.." ujar panda. "kamukan temanku!!" saut dhika sambil tersenyum.Rena hanya diam melihat panda yang sedang berbaring. "rena..." ucap lembut dari bibir panda.Rena langsung memeluk panda yang tebaring lemas diruangan itu.Panda menikmati pelukan itu dengan rasa persahabatan yang tak bisa dibayar oleh apapun juga.
"semuanya kita keluar.. Biarkan panda dan rena mengobrol berdua.. Yuk!" ujar dhike sambil mengajak yang lain keluar.Kini,hanya tinggal rena dan panda yang berada didalam.
"rasanya baru beberapa hari dari kejadian itu.. Tapi,begitu berkesan!!" ucap panda. "hm.. Tapi,kasian ayu!! Dia berdarah dikakinya.." saut rena. "hahahaha!! Iya maaf ya.. Mungkin waktu itu supirku sedang mengantuk.." celoteh panda. "tapi,kamu harus sehat dan semangat ya!!" jawab rena. "tapi,jangan dimaki lagi seperti ikey yang memarahiku waktu itu ya!!" ujar panda sambil tertawa bersama.
"haachiim!!!" "ikey! Kamu flu?" tanya stella. "gak tau kenapa! Kaya ada orang yang sedang mentertawakanku!!" jawab ikey. "maaf! Klo boleh tau,kakak-kakak ini teman kak panda atau?!" tanya frieska. "kita ini teman sekolahnya!! Paham!!" bentak stella sehingga membuat frieska takut.Ikey memegang pundak frieska sambil berkata "maafkan stella ya! Orangnya memang sedikit konslet!!" ejek ikey. "iikeey!!!" teriak stella.
"lepaskan tanganmu dari pundak adikku!!!" bentak seorang wanita kepada ikey. "kak melo!!" saut frieska. "kalau berani lawan kakaknya!!" bentak melo kepada ikey...
Bersambung...
0 comments:
Posting Komentar